Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kursus Mekanik Motor Online Terapan

Buang Angin Rem Cakram Motor Dengan Cepat


Buang Angin Rem Cakram Motor Dengan Cepat
bleeding rem cakram motor


Artikel Sebelumnya “ Buang anging rem cakram” sudah saya tulis, itu juga cara buang angin rem cakram sepeda motor yang efektif. Tapi masih saya tulis artikel semisal agar mekanik sendiri yang menentukan langkah paling cepat untuk bleeding rem cakram atau buang angin rem cakram. Semakin banyak referensi dan banyak cara, mekanik motor akan lebih efisien kerjanya, karena bisa menentukan yang langkah yang paling cepat, paling cocok dan paling efeksif untuk dirinya sendiri. Langsung saja ini salah satu teknik bleeding rem cakram yang bisa mekanik terapkan.
Contoh kasus kerusakan motor, misal saat kita setelah mengganti sil master rem di atas. Biasanya oli rem yang ada di tampungan kan habis. Ini urutannya :
  1. Setelah sil masternya sudah terpasang, kita kasih oli rem di tampungan minyak secukupnya tidak sampai meluber.
  2. Kemudian master yang di bawah yang ada kampas remnya, itu ditekan. Bisa diongkek pakai obeng, otomatis oli yang diselang akan naik. Lakukan langkah tersebut sampai gelembung udara habis. Itu akan terlihat gelembung udara naik di tampungan minyak.
  3. Setelah itu tambah minyak rem yang di tampungan sesuai takaran ideal, tidak terlalu berlebih ataupun tidak kurang, bisa dilihat di tanda kaca.
  4. Kemudian tuas rem ditekan-tekan sampai respon, berarti rem sudah normal kerjanya.
  5. Untuk memastikan bisa di bleeding lewat baut pembuangan, sekedar untuk memastikan saja. Biasanya kalo kinerja rem cakram sudah optimal sudah tidak perlu langkah itu lagi.
Catatan :
Banyak orang saat ganti sil seperti itu dipompa tuasnya terus menerus sampai ngisi oli rem di sistem rem dan dibuang lewat nepel buang. Ini akan lama prosesnya. (sekedar pengalaman). Teknik buang angin rem cakram juga melihat jenis kasus perbaikannya. Itu yang dicontohkan saat setelah ganti master rem cakram depan motor.

Referensi :
Tips mekanik motor Suzuki yang sharing ke Auto Champion dan sudah discreening instruktur ahli Auto Champion Training Centre

Kata kunci relevan : agar bleeding rem tidak lama, tips bleeding rem cepat, tips buang angin rem cepat, tips buang angin rem

Terima kasih

Dadang Auto Champion
Kursus Mekanik Motor Terapan di Jogja/Yogyakarta (DIY)