Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kursus Mekanik Motor Online Terapan

PHK Bukan Kiamat


PHK Bukan Kiamat
Jangan Cengeng dihadapan manusia

Banyak orang yang jatuh mentalnya saat dirinya tiba-tiba mendapat surat PHK (Pemutusan Hubungan Kerja) dari perusahaan, atau sudah dikabari akan di PHK sebentar lagi, seolah dunia ini sudah kiamat. Jangan sampai itu terjadi wahai saudaraku. Terkadang ujian itu datang kepada kita itu untuk mendewasakan kita, atau bahkan melalui itu, ternyata Allah punya rencana terbaik bagi kita di masa yang akan datang. Yang perlu dilakukan adalah teruslah bergerak dan jangan diam untuk mencari maslahat yang terbaik.

Seperti yang terjadi pada teman saya sekaligus murid saya, saya kurang tahu persis kenapa dia keluar dari pekerjaan di perusahaan besar, entah bosan, entah di PHK, entah tidak sesuai dengan ekspetasinya. Yang jelas setelah kursus mekanik motor terapan, langsung buka bengkel di rumah, dan saya rasa dia mulai menikmati kehidupannya dekat dengan keluarga dan punya banyak waktu untuk mendampingi sekolah anak dan mendalami agama. Lain lagi teman saya yang 1 lagi, setelah keluar kerja, karena ingin melepaskan dari lingkungan kerja yang buruk, lantas buka usaha sendiri (bukan bengkel tapi), sekarang sudah besar dan punya sekitar 30an karyawan.

Tapi ingat!, usaha sendiri atau usaha mandiri, sangat berbeda dengan menjadi karyawan. Tidak mudah untuk mewujudkan usaha yang kuat, butuh mental, perjuangan, pengorbanan. Bukan menakut nakuti, tapi harus memberikan informasi yang berimbang dan adil, dan tidak memberikan harapan palsu semata.

Terakhir, selamat berjuang bagi yang mendapatkan PHK, doaku bersama Kalian, semoga kita semua sukses dunia akherat.

Terima kasih

Dadang Auto Champion
Kursus Mekanik Motor Terapan di Jogja/Yogyakarta (DIY)